FINALLY, One of My Dreams Come True !


Bingung banget harus mulai darimana. Yang pasti aku seneng banget karena bisa ketemu sama jodoh (orang lain) wkwk. Oke – oke aku halu. Jadi, akhirnya aku bisa ketemu sama salah satu aktor yang aku suka banget dari film “Dear Nathan”. Siapa lagi kalau bukan Jefri Nichol.

Jefri Nichol


Pertemuan ini benar – benar tidak disengaja. Kenapa dibilang kayak gitu, karena aku ketemu dia bukan di tempat umum seperti mall, jalanan atau bioskop, melainkan aku ketemu sama Nichol (sapaan akrab Jefri Nichol) di tempat kerja aku. Jadi, aku bekerja di salah satu Hotel di kota ini dan Nichol menginap di tempatku bekerja. Karena berkaitan dengan privasi Nichol sebagai tamu dan aku sebagai pekerja yang harus menjaga baik – baik informasi detail mengenai tamu yang menginap, maka dari itu aku minta maaf sekali karena tidak bisa menceritakan secara rinci mengenai aktivitas dan bagaimana proses sampai akhirnya aku bisa bertemu dan memberanikan diri meminta foto bersamanya. Aku tulis di sini buat bikin kalian iri, hahaha, ngga deh aku becanda. Aku cuma bisa tulis di sini berupa inti – intinya aja. Doain ya semoga kelak aku bisa ketemu lagi sama Nichol diluar ikatan profesional. Jadi aku bisa cerita lebih rinci.

Aku sore itu, di lobby hotel, benar – benar gugup ketika lihat Nichol hanya berjarak beberapa meter, sambil dalam hati bergumam “ya ampun selama ini cuma bisa lihat di handphone atau layar bioskop aja, akhirnya bisa lihat langsung”. Kala itu dia sedang melayani permintaan foto dari tiga temanku yang lain, dua wanita satu pria. Nichol cukup ramah dan baik. Temanku pengen gaya “finger heart” dia ikutin wkwk. Pas dua teman wanitaku selesai foto bersama, aku yang ada di belakangnya bilang “Mas Nichol boleh minta foto?”, lalu Nichol pun menjawab sambil menengok ke belakang dan tersenyum manis “iya boleh”. Aaaa rasanya aku ambyar Mas Nichol. Aku gak akan lupa moment itu. Tapi pas aku mau maju, malah teman priaku yang ngedeketin Nichol duluan hahahaha. Akhirnya aku menunggu lagi untuk beberapa saat sampai teman priaku selesai foto bersama. Setelah teman priaku selesai, giliran aku. Aku langsung mendekat, ke arah sebelah kanan Nichol dan dia rangkul aku huhu. Aku dan Nichol pun foto bersama menggunakan handphone salah satu teman wanitaku. Aku bener – bener gugup saat itu. Saking gugupnya, setelah foto bersama aku udah gak berani bilang apapun. Bahkan mengucapkan terima kasih saja aku enggak. Aku bener- bener speechless. Gak ngerti lagi. Setelah foto, sebelum dia pergi meninggalkan hotel, dia sempatkan untuk berbicara ke teman wanitaku yang bertugas sebagai Front Office mengenai kamar yang ia tempati. Aku ada di sampingnya dan cuma bisa memandangi dia dari arah samping kirinya. Akhirnya dia pun keluar area lobby hotel. Setelahnya yang terjadi adalah aku jingkrak – jingkrak kegirangan. Ya maaf memang agak norak, tapi ya gimana ya, selama ini dia yang aku idam – idamkan, dan terus bisa ketemu, ngobrol dikit dan foto bareng tuh rasanya, speechless banget.

gugup dan senang jadi satu :)


Setelah berhasil foto bersama, malamnya aku upload fotoku bersama Nichol di status WhatsApp. Foto tersebut sebelumnya sudah aku edit dengan aku tambahkan caption dibawahnya dan, wow, respon teman – temanku bermacam – macam hehe. Ada yang bertanya di mana aku bisa ketemu Nichol, ada yang iri, dan ada juga yang mengucapkan selamat. Aku bener – bener ngerasa kayak abis melakukan hal yang besar banget deh sampai diucapin selamat. Eh tapi, emang pertemuan dengan Nichol ini sesuatu yang besar sih hehe. Kalau yang udah kenal aku, pasti tahulah se”gila” apa aku ke Nichol. Malam itu aku bahagia, banget, banget. Ketemu idola aja seneng banget ya rasanya, gimana kalo ketemu jodoh hehehe.

Banyak hal yang sebenarnya pengen aku omongin ke Nichol. Aku pengen dia tahu kalau aku udah suka sama dia semenjak film “Dear Nathan” film keduanya setelah “Pertaruhan” yang akhirnya sukses melambungkan nama Jefri Nichol di kancah perfilman Indonesia. Aku juga belum ucapin selamat ulang tahun yang ke 21 buat dia karena 15 Januari kemarin dia berulang tahun. Terus, aku juga pengen bilang kalo aku udah nonton film “Habibie Ainun 3” yang dimana dia berperan sebagai Ahmad. Haduh, bener – bener deh kegugupan mengalahkan segalanya.

Gak henti – hentinya aku bersyukur ke Allah karena telah mengabulkan apa yang selama ini aku impikan dan khayalkan. Aku benar – benar ngerasa kayak “My Dream Come True”. Aku memang gak pernah secara spesifik meminta kepada Allah untuk dipertemukan dengan Nichol, namun nyatanya, Allah memang selalu tahu dan punya caraNya tersendiri untuk mewujudkan apa yang hambanya inginkan. Aku bahkan sampai sempat berpikir “ini aku pernah ngelakuin kebaikan apa ya, sampai Allah membalas dengan cara ngabulin impianku”. Aku bener – bener kagum sama cara kerja Allah. Aku jadi ngerasa malu karena masih sering kurang mensyukuri apa yang telah Dia kasih, sedangkan Dia tetap memberi apa yang aku inginkan.

Oh iya, aku mau cerita juga soal gimana aku berdoa ke Allah setelah tahu kalau ada Nichol nginep di hotel tempat aku kerja. Hehehe. Jadi gini, pas aku sholat Dzuhur dan Ashar, aku minta kayak gini ke Allah, “Ya Allah, hari ini ada Nichol satu tempat sama aku, kalau memang sudah rezekiku untuk bisa bertemu dengan Nichol, tolong pertemukanlah kami dengan cara yang baik, tapi kalau memang bukan rezekiku untuk bertemu dengannya, tolong bantu aku agar ikhlas menerimanya”. Aku mencoba tetap tenang dan tetap berusaha baik – baik aja, walau kadang ada rasa takut, takut kalau Nichol terlewat begitu saja. Apalagi setelah tahu kalau sudah ada beberapa temanku yang sudah melihatnya secara dekat, walau belum sampai tahap minta foto bareng. Sampai pada akhirnya, seperti yang aku ceritakan di atas, dengan segala izin dan jalan dari Allah, di detik – detik terakhir sebelum Nichol keluar area lobby hotel, aku bisa berkesempatan untuk berfoto bersamanya.

Buatku, ini bukan hanya soal pertemuan dengan idola, lebih dari itu, nyatanya, khayalan memang bisa terwujud. Tentunya atas jalan dan ijin dariNya. Kejadian ini sekaligus memberikanku semangat dan kepercayaan diri bahwa kelak, semua mimpi kita pasti akan terwujud di waktu yang indah dan tepat menurutNya. Jangan berhenti bermimpi, jangan putus asa mengusahakannya. Semoga keberuntungan selalu menyertai kita 😊

Komentar

Postingan Populer